Krisis Penduduk Miskin Meningkat di Sulawesi Utara

oleh -1344 Dilihat

Sulut – pelopormedia.com – Jumlah penduduk miskin di Provinsi Sulawesi Utara yang dipimpin oleh OD/SK mengalami peningkatan yang mengkhawatirkan selama tiga tahun terakhir, menurut data yang dirilis oleh Badan Pusat Statistik (BPS). Kabupaten/Kota di daerah tersebut juga tidak luput dari dampak buruk ini.

Dalam laporan yang dirilis, terungkap bahwa pada tahun 2021, jumlah penduduk miskin di Sulawesi Utara mencapai angka mengejutkan sebesar 196,35 ribu jiwa. Angka tersebut menurun sedikit pada tahun 2022 menjadi 185,14 ribu jiwa, namun kembali meningkat pada tahun 2023 menjadi 189,00 ribu jiwa.

Tidak hanya itu, beberapa Kabupaten/Kota di Sulawesi Utara juga terkena dampaknya. Kabupaten Bolaang Mongondow, misalnya, mengalami peningkatan jumlah penduduk miskin dari 17,96 ribu jiwa pada tahun 2022 menjadi 19,02 ribu jiwa pada tahun 2023. Begitu juga dengan Kota Bitung yang melaporkan lonjakan signifikan dari 14,00 ribu jiwa pada tahun 2022 menjadi 15,00 ribu jiwa pada tahun 2023.

Baca juga  WaliKota Manado Dilaporkan ke Polda Sulawesi Utara atas Dugaan Ketidakpatuhan terhadap Rekomendasi BPK RI

Meskipun pemerintah daerah telah berupaya untuk mengatasi masalah ini dengan berbagai program bantuan sosial dan pembangunan infrastruktur, namun nyatanya angka kemiskinan terus merangkak naik. Hal ini menunjukkan kegagalan sistem dan ketidakmampuan pemerintah dalam memberikan perlindungan kepada warganya yang membutuhkan.

Kondisi ini semakin memperburuk kesejahteraan masyarakat Sulawesi Utara, dengan banyaknya keluarga yang terpaksa hidup di bawah garis kemiskinan. Diperlukan tindakan konkret dan terukur dari pemerintah untuk mengatasi krisis ini sebelum semakin parah dan merugikan lebih banyak nyawa yang ada di daerah ini.

Baca juga  YLPK-RI Dukung Pengadilan Negeri Gorontalo Tuntaskan Sengketa Konsumen dengan Mandiri Tunas Finance

Dalam situasi di mana penduduk miskin terus bertambah, sudah saatnya pemerintah pusat dan daerah bergerak cepat dan efektif untuk memastikan bahwa semua warga negara Indonesia dapat hidup layak dan mendapatkan kesempatan yang sama untuk meningkatkan kualitas hidup mereka. (IC)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Pelopor Media di saluran WHATSAPP

No More Posts Available.

No more pages to load.