Sulut – pelopormedia.com – Beredar kabar menarik dalam ranah politik Sulawesi Utara yang menunjukkan potensi kehadiran beberapa tokoh terkenal dari Minahasa untuk segera bergabung dengan Partai Gerindra besutan bapak Prabowo Subianto.
Kabar ini semakin menguat setelah sumber internal Partai Gerindra yang dekat dengan Prabowo mengungkapkan informasi mengejutkan ini kepada media pada Jumat melalui pesan singkat WhatsApp (15/3/2024).
Menurut sumber tersebut, ada beberapa tokoh yang sedang bersiap untuk melabuhkan diri ke dalam barisan Partai Gerindra.
Di antara nama-nama yang disebutkan adalah “Pendeta Petra Rembang, Wakil Bupati Minahasa Selatan, Joune Ganda, Bupati Minahasa Utara, dan Hangky Arther Gerungan (HAG), seorang tokoh populis di Kabupaten Minahasa,” tulis sumber.
Ketika dimintai keterangan lebih lanjut mengenai identitas tokoh-tokoh tersebut, sumber tersebut hanya menyatakan “bahwa mereka sedang mempersiapkan diri untuk posisi yang akan diisi nantinya,” tulisnya lagi.
Tempat terpisah pengamat politik, Deddy Loing, memberikan tanggapannya terkait rumor ini.
Menurutnya “kehadiran ketiga tokoh tersebut adalah hal yang wajar mengingat mereka memiliki kualitas, integritas, dan gagasan yang mumpuni,” ujarnya.
Loing optimis bahwa kehadiran mereka akan membawa dampak positif bagi perkembangan Partai Gerindra di Sulawesi Utara.
Kehadiran tokoh-tokoh terkenal seperti Pendeta Petra Rembang, Joune Ganda, dan Hangky Arther Gerungan di Partai Gerindra dinilai dapat memberikan kekuatan baru bagi partai besutan Prabowo Subianto dan memperluas basis dukungan di daerah Sulawesi Utara.
Hal ini juga menjadi sinyal bagi dinamika politik yang terus berkembang di Indonesia menjelang pemilihan kepala daerah November mendatang.**(IC)