Sunandar Dako Minta APH Serius Tangani Kasus Oknum Kades Pentadu Barat, Dorong Inspektorat Audit Anggaran 2024

oleh -868 Dilihat

Boalemo – pelopormedia.com ||Tokoh masyarakat Pentadu Barat, Sunandar Dako, meminta Aparat Penegak Hukum (APH) untuk menindaklanjuti secara serius dugaan pelanggaran yang dilakukan oleh oknum Kepala Desa Pentadu Barat yang sementara ini tidak ada kejelasan dari pihak APH.

Ia juga menegaskan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan dana desa, khususnya anggaran tahun 2024 yang dilihat salah satu pekerjaan yakni perahu bagan yang sampai dengan saat ini belum beroperasi dengan anggaran realisasi yang sudah 100%.

Dalam pernyataannya, Sunandar menyoroti indikasi penyalahgunaan kewenangan dan pengelolaan keuangan desa yang dinilai tidak sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Baca juga  ‎Menteri Nusron Harap NIB dan NOP di Sumsel Segera Integrasi, Bisa Tingkatkan Pendapatan Daerah Tanpa Menaikkan Pajak

Oleh karena itu, ia mendesak Inspektorat Kabulaten Boalemo untuk segera turun tangan dan melakukan audit terhadap penggunaan anggaran desa di tahun 2024.

“Ini bukan hanya soal pelanggaran administrasi, tetapi juga menyangkut kepercayaan publik terhadap aparatur desa. Jangan sampai masyarakat dirugikan karena ketidaktransparanan dalam pengelolaan dana desa,” ujar Sunandar Saat Di Wawancarai. (A.Panigoro)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Pelopor Media di saluran WHATSAPP

No More Posts Available.

No more pages to load.