Nganjuk,Peloporedia.com||Jalan penghubung Gondang kulon ke arah kecamatan ngluyu , mulai di kerjakan oleh tim unit reaksi cepat yang di laksanakan pada Rabu 17 Juli 2024.
Saat awak media kroscek lokasi, pengerjaan perbaikan jalan rusak dan berlubang langsung di kerjakan oleh tim crew URCPJ golenglulen.
Dan melalui via WhatsApp saat awak media konfirmasi, Anang kepala UPTD Golenglulen menyampaikan ” Perbaikan pada kerusakan jalan ini rutin kami kerjakan dan perbaiki setiap tahun , karena jalan ini merupakan jalan penghubung antara Gondang – Ngluyu , jalan ini merupakan jalan alternatif warga masyarakat sekitar, maka dari itu perbaikan jalan terus kami upayakan dan kerjakan rutin setiap tahun . Untuk panjang nya kurang lebih 100 meter ruas jalan ” terangnya.
Hal senada juga di sampaikan oleh Gunawan Widagdo kepala dinas PUPR kabupaten Nganjuk, dalam keterangannya menyampaikan ” Bahwa perbaikan jalan yang rusak dan berlubang , setiap tahun rutin kami kerjakan dan memperbaiki melalui tim unit reaksi cepat di wilayah Gondang- Ngluyu Golenglulen, kami upayakan pengerjaan ini untuk memperlancar roda perekonomian warga masyarakat sekitar serta mempermudah warga melintas berkendara dari desa di kecamatan Gondang ke arah desa di kecamatan Ngluyu juga begitu sebaliknya , perbaikan jalan ini sangat membantu warga masyarakat sekitar, bahkan juga memperlancar arus lalu lintas ” Terangnya .( RTN)